Blouse merupakan baju atasan yang dipakai oleh kaum wanita, baju model blouse ini biasanya memiliki model yang longgar jika dikenakan oleh pemakainya dan akan menimbulkan kesan yang feminim. Baju atasan model blouse pada umumnya akan terkesan santai dan terlihat kasual untuk dikenakan, tetapi kini hal ini tidaklah manghalangi pemakaian blouse oleh para wanita karir yang ingin agar mereka terkesan lebih modis dan kasual di lingkungan kantor tempat mereka bekerja.
Saat ini,blouse sudah sangat umum untuk dikenakan oleh wanita pada berbagai acara dan suasana, mulai dari acara santai seperti liburan, berkumpul bersama teman, atau hanya sekedar jalan – jalan, hingga suasana yang bersifat formal, misalnya untuk pergi ke kantor. Sekarang ini jika Anda berkunjung ke mall – mall atau butik, Anda akan menemukan sangat banyak model blouse yang dapat Anda pilih untuk Anda kenakan dalam berbagai acara. Berikut ini akan kami ulas beberapa baju blouse wanita yang saat ini menjadi model yang paling diidamkan oleh peminatnya.
Model Baju Blouse Wanita Paling Diidamkan
Saat ini model blouse dengan kerah berdiri sedang populer dikenakan oleh para wanita karir. Model kerah pada baju blouse ini akan menimbulkan kesan yang formal dan sangat elegan jika Anda kenakan untuk bekerja di kantor. Selain itu Anda juga akan tampil semakin feminim dengan busana atasan ini sehingga menjadikan Anda terlihat cantik dan elegan. Model blouse ini sangat cocok untuk dipadukan dengan rok kerja untuk menambah kesan formal dan elegan.
Model blouse lainnya yang dapat Anda pilih adalah model blouse dengan kerah yang kecil sehingga kesan yang ditampilkan tidak terlalu terlihat formal. Selain itu blouse ini didesain dengan model lengan pendek yang menonjolkan kesan kasual, lengan baju ini menggunakan desain yang bertumpuk sehingga akan menambah modis penampilan Anda. Model blouse ini juga sangat fleksibel untuk Anda kenakan dalam berbagai acara baik kasual, semi formal, dan formal. Blouse ini juga sangat fleksibel untuk Anda padukan dengan berbagai model bawahan. Jika Anda adalah seorang wanita karir, Anda dapat memadukannya dengan rok kerja, namun jika Anda ingin terlihat kasual blose ini dapat dipadukan dengan celana santai.
Model yang ketiga, blouse ini didesain dengan model lengan panjang yang akan menjadikan Anda terlihat anggun dan tampil elegan. Selain itu, pada bagian dada juga diberi aksesoris model bertumpuk untuk menambah modis penampilan Anda. Blouse ini juga sangat cocok digunakan untuk acara – acara formal. Anda dapat memadukan atasan blouse ini dengan rok model pensil untuk terlihat anggun.
Demikianlah yang dapat kami ulas mengenai beberapa model atasan blouse wanita yang paling diidamkan oleh para wanita. Semoga artikel ini dapat Anda jadikan referensi bagi Anda yang sedang mencari model blouse yang cocok bagi Anda.